RSS

Tag Archives: thunderbird

Setting Addressbook LDAP Server di Thunderbird

Saya asumsikan, kalo mail client Thunderbird sudah di seting account email. Saya implementasikan addressbook ini di mail client Thunderbird versi 2, karena ada plugins / add ons contact sidebar untuk menampilkan addressbook di thunderbird.

Untuk thunderbird versi 3, contact sidebar tidak bisa muncul.

1. Buka Thunderbird

2. Klik Tools –> Account Setting lalu muncul

3. Pilih Composition & Addressing –> Use a Different LDAp Server –> Edit Directories  lalu muncul LDAP Directories Servers

4. Klik Add,  lalu muncul Directory Server Properties

Name :  pondoklukman.com

Hostname : pondoklukman.com

Base DN : ou=addressbook,dc=pondoklukman,dc=com

Port Number : 389 (default) sesuai dgn port LDAP Server

5. Klik Advanced, lalu muncul

6. Klik OK sampai ke LDAP Directories Servers  –> klik di pondoklukman.com

7. Kemudian klik Edit, akan muncul kembali Directory Server Properties

8. Pilih Offline –>  Klik Download Now

akan ada proses, tunggu sampai replication succeeded

9. Sampai proses ini setting addressbook ldap server sudah berhasil

10. Untuk memudahkan addressbook install plugins/add ons thunderbird contact sidebar. Setelah di install akan muncul addressbook di bawah Local Folder.

 
1 Comment

Posted by on 1 January, 2011 in Linux, Software, Windows

 

Tags: , , ,