RSS

Monthly Archives: October 2012

Toyota Fortuner VNTurbo Mobil Penjelajah Tangguh Memang SUV Terbaik Idaman Keluarga

Toyota Fortuner VNTurbo Mobil Penjelajah Tangguh Memang SUV Terbaik Idaman Keluarga


TOYOTA SEO Award 2012

Sebuah Cerita Toyota Fortuner VNTurbo Mobil Penjelajah Tangguh Memang SUV Terbaik Idaman Keluarga.
Lokasi rumah kami dipedesaan, namun meskipun dipedesaan rumah kami berada dipinggir jalan. Jalan tersebut merupakan jalan alternatif untuk menghubungkan antara bandung dan garut. Sehingga banyak lalu – lalang kendaraan mulai dari roda dua sampai roda empat bahkan yang lebih dari roda empat pun seperti truk sering melintas di jalan tersebut.

Untuk menghilangkan kepenatan sehari – hari dalam bekerja adalah berkumpul bersama keluarga pada setiap hari sabtu dan minggu. Seperti biasa dihari libur kami selalu berkumpul diteras depan rumah, bermain dan dan bercanda, sambil melihat – lihat mobil ataupun motor. Seketika itu anak kami satu – satunya berteriak “ibu itu Backwin (baca: Mcqueen) ” Itu celotehan anak kami jika ada mobil yang baru pertama dilihat. Bagi orang lain yang baru mendengarnya, mungkin akan terasa aneh apa itu Backwin? Asal muasalnya Backwin berawal dari sering menonton film kartun mobil yang berjudul Cars. Kami suka mengajak bicara pada anak jika sedang menonton, dalam pembicaraan selalu ada kata Mcqueen. Dikarenakan anak kami belum lancar dalam berbicara, sehingga kata Mcqueen berubah menjadi Backwin.

Di depan rumah kami terdapat sekolah dasar yang memiliki lapangan parkir cukup luas dan memiliki lapangan sepak bola sangat luas. Lapangan sepak bola ini selalu ada kegiatan baik pada pagi hari sering digunakan anak – anak sekolah untuk berolah raga dan pada sore hari sering digunakan untuk latihan sepak bola dan tiap satu tahun sekali di lapangan ini mengadakan pertandingan antar SSB seBandung dan beberapa SSB undangan dari Garut, Tasikmalaya dan Sumedang. Sekolah Sepak Bola atau SSB di desa kami bernama SSB Taruna, pada bulan September dan Oktober di tahun 2012 sekarang diadakannya Piala Taruna Cup X umur 8 – 16 Tahun. Sama seperti tahun – tahun sebelumnya di lapangan parkir sekolah akan terparkir mobil dan motor dari berbagai Sekolah Sepak Bola. Pemandangan ini tidak asing lagi bagi kami, namun untuk anak kami ini adalah tahun pertamanya bisa melihat mobil – mobil terparkir.

Pada waktu pembukaan Piala Taruna Cup X umur 8 – 16 Tahun, di lapangan parkir banyak terparkir mobil – mobil. Ketika kami melintasi parkiran sambil gendong anak kami, awalnya kami mau menonton pembukaan Piala Taruna Cup X. Seketika itu anak kami berteriak kembali “ibu itu backwin, babak! (baca : cabak, bahasa sunda yang berarti pegang)” kami tidak menghiraukan celotehannya karena sudah biasa dan terus berjalan menuju lapangan sepak bola. Namun anak kami berteriak kembali sambil menangis “ibu mau babak backwin” karena sayang, kami pun kembali keparkiran untuk pegang sebuah mobil. Tetapi anak kami tidak berhenti menangis, malah dia meminta pegang mobil yang lainnya “ibu babak lagi, itu”. Kami pun menuruti keinginannya untuk pegang mobil yang lainnya. Tiba di sebuah mobil yang nampak tangguh dan kokoh, anak kami berceloteh kembali “ibu ini backwin dede enif (baca: hanif, nama anak kami) sambil berhenti menangis”. Kami berdua saling tatap mata sambil bicara ” anak kita seleranya bagus tahu mobil bagus” sambil tersenyum. Tangan anak kami tidak bosan – bosannya terus memegang mobil tersebut. Sambil berceloteh kembali, “Papah ini backwin naon? (naon dalam bahasa sunda, artinya apa)” karena pertanyaan itu, kami jadi melihat – lihat mobil tersebut. Ternyata mobil itu, sebuah mobil Toyota Fortuner salah satu mobil SUV ( Sport Utility Vehicle ).

Meskipun anak kami baru berumur 2 tahun lebih, dan pertanyaannya itu hanya selintas celotehannya. Kali ini kami menganggapnya serius, karena menurut psikolog meskipun anak masih bayi, jika kita mengajaknya berbicara dan menjelaskan sesuatu hal, pada hakikatnya anak itu mendengarkan dan mengerti apa yang kita bicarakan, walupun nampaknya anak tersebut seperti tidak menghiraukan kita. Akhirnya kami pun berusaha menjelaskan padanya. Toyota Fortuner adalah salah satu mobil Sport Utility Vehicle atau sering di singkat SUV, merupakan jenis kendaraan roda empat gabungan antara kemampuan membawa penumpang dan juga barang dengan kelicahan seperti truk pickup. Biasanya mobil jenis SUV dilengkapi dengan penggerak empat roda atau four-wheel drive disingkat 4WD, agar bisa digunakan untuk off-road. Toyota Fortuner sudah dipasarkan di indonesia sejak tahun 2005 dan mengalami banyak peningkatan dari tahun ke tahun mulai dari mesin biasa berlanjut ke mesin diesel, bertransmisi manual ke transmisi otomatis. Di tahun 2011 dan 2012 ini Toyota mengeluarkan Fortuner TRD Sportivo merupakan lini terbaru yang dilengkapi aksesoris genuine Toyota dari Toyota Racing Development (TRD) yang akan makin menegaskan karakter anda sebagai Fortuner Penjelajah Tangguh dan  Grand New Fortuner VNTurbo dilengkapi dengan Intercooler mampu memberikan tekanan udara pada putaran mesin lebih rendah daripada Turbocharger biasa yang berukuran sama. Hasilnya, torsi menjadi lebih besar diputaran mesin rendah, sehingga cocok disebut Toyota Fortuner Adventure.

Fortuner VNTurbo

Fortuner VNTurbo

Fortuner EUROASIA

Fastron EUROASIA III

Dengan mulai dibuktikannya pada tahun 2011 melalui ekspedisi Fastron Euroasia Yepe Expedition 2011. Sebuah ekspedisi lintas benua Asia dan Eropa yang akan menempuh jarak sejauh 27 ribu km. Tim akan melintasi 23 negara dan sekitar 60 kota. Tim ekspedisi yang berisi 16 orang yang mengendarai empat mobil dilepas dari Gedung Pertamina Jakarta tujuan Italia, dengan menerjang banjir bandang di Thailand, menembus panasnya gurun di China, dan menahan dinginnya gunung es di Asia Tengah. Maka sudah pantasnya Toyota Fortuner dinobatkan sebagai SUV Terbaik dikelasnya.

Demikianlah penjelasan kepada anak kami, sambil bertanya “bagaimana de enif mengerti?”. Anak kami dengan wajah masih polos menjawab “oh..!!! ini backwin de enif” sambil turun dari gendongan ingin naik ke mobil. Kami pun serempak menjawab “bukan sayang, ini punya orang” sambil meraih untuk menggendongnya. “Papah, enif mau backwin ini” anak kami berceloteh kembali. “iya sayang, nanti kita beli” sahut kami. Sambil bertanya kembali, “kalau de enif punya backwin ini, mau kemana?”. Anak kami menjawab “berenang”. Maksud dari kata berenang disini adalah pergi jalan – jalan ke pantai. Kami pun bertanya kembali “terus kemana lagi?”, anak kami menjawab “kereta api”. Maksud dari kata kerete api adalah pergi jalan – jalan ke kawah kamojang garut, disana ada sebuah kawah yang berbunyi seperti suara kereta api dan mengeluarkan asap. Anak kami menjawab demikian mungkin karena pada waktu idul fitri kemarin, kami mengajak jalan – jalan ke pantai pangandaran dan ke kawah kamojang bersama pamannya dari bogor untuk liburan.

Tiba – tiba ada yang datang menghampiri kami, sambil berkata “maaf permisi”, kami pun menjawab “oh iya, silahkan” sambil menjauhi mobil yang sedang dipegang anak kami. Ternyata orang yang datang itu adalah pemilik mobil Fortuner. Ketika pemilik Fortuner itu membuka pintu, anak kami teriak “ibu, enif mau naik, ikut!”, sepertinya pemilik mobil itu mendengar teriakan anak kami dan menjawab “ade mau naik, ayo naik kita jalan – jalan sama om” sambil tersenyum. Anak kami terlihat semangat mendengar perkataan pemilik mobil tersebut. Kami berusaha mencegahnya dan berkata “jangan sayang, nanti saja, mobil itu punya om dan omnya mau pulang dulu”. Dan pemilik mobil Fortuner tersebut menjalankan dan berangkat meninggalkan kami, sambil berkata “mari pak, bu” dan kami pun menjawab “mari silahkan”. Melihat mobil itu pergi, anak kami pun menangis karena keinginannya untuk menaiki mobil tidak terlaksana dan sambil berkata “papah, itu backwin enif, mau naik backwin itu”. Akhirnya kami pun mengajak anak kami untuk mencari kuda, karena anak kami sangat senang jika melihat kuda. Dan anak kami pun berhenti menangis.

Sejak kejadian itu, keluarga kami mempunyai impian dan idaman untuk bisa memiliki mobil Toyota Fortuner. Jika kami memiliki mobil Toyota Fortuner, tiap hari libur akan mengajak anak kami untuk berpetualang ke kawah kamojang. Perjalanan dari Majalaya menuju kawah kamojang bergelombang menjadi makanan empuk buat Toyota Fortuner SUV Terbaik dengan trek menanjak dan turunan sangat curam menuju kawah sangat cocok untuk mengekstrak daya dan torsi dari mesin dieselnya. Selain itu kami pun akan mengunjungi tempat lain untuk menikmati Toyota Fortuner Mobil Penjelajah Tangguh untuk berpetualang di medan off-road.

Untuk melihat spesifikasi Toyota Fortuner lengkap bisa kunjungi website resmi www.toyota.co.id

 
88 Comments

Posted by on 9 October, 2012 in Otomotif

 

Tags: , , , , , , , , ,